Minyak telon dan kayu putih


dear Dr. wati & SPs…Anak saya Nathan (9 bulan 26 hari) sampai sekarang masih mengunakan minyak kayu putih/telon setiap kali sehabis mandi. Dari lahir s/d usia 8 bulan selalu mengunakan minyak telon. 8 bulan keatas peralihan ke minyak kayu putih. selama pengunaan minyak telon/kayu putih belum pernah menimbulkan iritasi pada kulit Nathan. tapi baru-baru ini saya sempat kepikiran, apakah baik jika minyak telon/kayu putih dibaluri secara terus menerus ketubuh anak saya, apakah akan mempunyai dampak dikemudian harinya? selain keluhan umum sbb:kulit menjadi gelap, iritasi dsbnya, apakah masih ada efek lain yang dapat ditimbulkan? apakah minyak tersebut dibaluri ke tubuh jika dalam keadaan tertentu, sakit flu misalnya, atau bagaimanakah? jika memang pemakaian minyak-minyak tersebut aman & baik, kira-kira sampai umur berapakah anak tanpa minyak-minya lagi?selama ini memang saya belum menemukan dampak negatif pengunaan minyak-minyak tersebut. FYI; baru saja saya menemukan artikel yg menulis ttg no work penggunaan minyak telon/kayu putih, saya posting dibawah ini. Pro dan kontra semacam ini sering memusingkan. mohon kepada SPs & Dr. Wati utk pencerahannya
Best regards,
Sari (Nathan’s mom)

Answer 1 : MINYAK TELON/KAYU PUTIH AMANKAH? – SARIE – 170105
Sebetulnya kamu tidak perlu bingung sarie perihal kontroversi penggunaan kedua minyak iniSoal aman atau tidak terus terang saya tdk tahu … setahu saya belum ada penelitian jangka panjang dampak nya terhadap kita Dampak jangka pendek… sebagian anak memang bereaksi thd keduanya alias alergi Nah … saya pribadi suka “happy” kalau lihat ada bayi alergi sama keduanya … maafff … karena saya jadi punya alasan yg semakin kuat untuk menyatakan .. stop aja deh …Saya pribadi juga suka bingung kenapa sih bayi2 dikasih minyak2 an seperti ini? kan baiknya natural aja … sampai suatu ketika .. saya setengah mati mencoba meyakinkan seorang ibu baru muda usia dan ibunya (nenek si bayi) … saya cengengesan jail bilang … ahhh capek praktek mending saya bikin pabrik minyak telon aja …. pasti kaya raya hehehe … Iya lho … di negara lain mah gak ada yg pakai kok .. mitos aja tuh kalau gak pakai minyak bla bla jadi kembung dll … ok?!
wati

Answer 2 : Dokter Wati & SPs….Saya mau ikutan tanya…..seperti yang Mbak Efi anjurkan, jika anak sedang pilek, kita letakkan seember air panas yang sudah diteteskan air panas +minyak kayu putih di ruang kamar. Rasya (2 th), sekarang ini sedang batuk pilek, tadi malam saya pakai keramik yang biasa saya gunakan untuk membakar wangi2an (aroma terapi), tapi airnya saya campur dengan minyak kayu putih. Pertanyaannya. boleh ngga ya Dok ? Soalnya dengan pakai keramik itu, aroma minyak kayu putih jadi lebih menyebar ke ruang kamar. Thanks…..
rgds
Lana

Answer 3 : Pak Samsul,Maksudnya combination itu, dalam satu “dosis” vaksin terdiri dr bbrp vaksin.Ada berbagai macam produsen utk vaksin kombinasi ini, spt TetraHib (kalau tidak salah produksinya Aventis, cmiiw) tdd dr vaksin DPT dan HiB.Ukurannyha sih normal aja ya pak, nggak perlu tabung yg besar. Vaksin kombinasi ini bisa diberikan simultan dg vaksin yg lain.
Ria

2 thoughts on “Minyak telon dan kayu putih

  1. Ping-balik: Preview Minyak Kayu Putih Untuk Bayi – Minyak Gosok Atsiri

  2. Ping-balik: minyak kayu putih untuk bayi – Toko Kartika Utama

Tinggalkan komentar